Pemilihan jenis rangka adalah bagian paling penting dalam proses pengadaan tenda. Pemilihan jenis harus menyesuaikan kebutuhan dan pemanfaatan bangunan di lokasi. Selain itu faktor anggaran juga mempengaruhi jenis rangka yang akan dipilih tanpa harus mengorbankan kualitas dan faktor keamanan bangunan.
beberapa jenis rangka yang kami gunakan antara lain, Besi Galvanis, Pipa Besi Hitam, dan Profil Aluminium, masing masing dari jenis rangka tersebut mempunyai kelebihan dan kelemahan masing masing.
Table of Contents
ToggleSpace Structure
- Pipa besi hitam :
Merupakan jenis yang paling cepat dan paling murah dalam proses pengadaan, tetapi memerlukan proses finishing yang lebih banyak dibandingkan jenis rangka lain. Agar tahan karat, pada proses produksi, besi hitam harus di cat secara teliti dan detail.Perawatan rangka pipa besi juga merupakan yang paling sering dilakukan pemilik bangunan, proses pengecatan disarankan dilakukan berkala setiap 2-3 tahun sekali.
- Hot Dip Galvanized
Pada dasarnya mempunyai materital yang sama seperti besi hitam, hanya saja finishing dilakukan dengan menambahkan protective Zinc coating pada besi untuk mencegah berkarat. Plating galvanis ini memilliki ketahan karat lebih baik dibandingkan proses cat pada jenis rangka besi hitam.
Untuk tenda dengan rangka besi hitam atau galvanis, kami menggunakan teknologi Space Frame pada bagian strukturnya. Space Frame adalah susunan besi rangka berbentuk segitiga dengan memperhitungkan matriks kekakuan struktur dan dijadikan bentangan utuh.
Keunggulan teknologi ini
- Space Frame bisa dipasang dan di bongkar sesuai desain dan ukuran yang di inginkan
- Konstruksi lebar hingga 100 meter tanpa kolom tengah tambahan, column-free construction.
- Kekuatan rangka memungkinkan struktur ini dijadikan sebagai gudang permanen
Aluminium
Jenis rangka aluminium merupakan jenis yang paling mahal, namun sangat ringan dan paling awet. Keunggulan ini memungkinkan tenda di bongkar pasang dalam waktu yang sangat cepat. Sebagai gambaran tenda aluminium dengan ukuran 20 meter x 50 meter, hanya membutuhkan waktu 4 hari untuk didirikan dan siap digunakan. Profil yang kami gunakan memiliki ukuran 84 x 48 x 3mm hingga 100 x 220 x 4mm. Keunggulan lain adalah daya tahan terhadap karat paling baik dibandingkan jenis rangka lain.
Berikut keunggulan lengkap dari teknologi ini
- Daya tahan karat terbaik
- Konstruksi ringan, proses pemasangan yang sangat cepat
- Cocok untuk proyek dengan tingkat mobilitas tinggi
Rangka aluminium paling sering digunakan untuk bangunan dengan sifat rapid installation seperti gudang darurat, persewaan tenda pameran, dll.